Harapan Anisa Rahma Untuk Formasi Baru Cherrybelle

Anisa mantan personel Cherrybelle lega, karena girlband yang membesarkan namanya akhirnya mendapatkan penggantinya.
Bernama Novi, sekilas pengganti Anisa itu mirip dengan dirinya. Berambut panjang dan memiliki paras yang manis. Menanggapi itu, Anisa pun menyatakan senang, karena akhirnya Cherrybelle mendapatkan formasi barunya.

Ia tak terlalu menanggapi serius tentang Cherrybelle yang terkesan sulit move on dari sosoknya. Anisa mengungkapkan, bila pastinya management Cherrybelle sudah tahu yang terbaik saat memutuskan Novi sebagai penggantinya.

"Kalau waktu aku masih diponi, memang sih mirip dia (Novi, red). Tapi karena sekarang aku sudah nggak diponi, aku rasa tak terlalu mirip, kok," ujar Annisa di sela-sela acara peremian Novi sebagai personel baru Cherrybelle, Minggu (16/3) malam, di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Anisa yakin, bila sosok Novi pasti bisa menggantikan posisinya dan kembali melengkapi Cherrybelle yang kemarin sempat tidak lengkap.

"Lega dengan terpilihnya Novi, karena dia bisa mengisi kekosongan Cherrybelle. Cherrybelle sekarang lengkap menjadi sembilan seperti smeula. Harapanku, semoga Cherrybelle makin sukses dan Novi segera bisa berbaur bersama Cherrybelle," papar perempuan asli Bandung ini.

Sementara salah seorang personel Cherrybelle, Gigi menayatakn, terpilihnya Novi bukan karena dilihat dari wajahnya yang mirip dengan Anisa. Novi dinilai layak bergabung di Cherrybelle, karena memang sesuai dengan kriteria yang diinginkan girlband ini.

"Dia bisa jadi diri sendiri, komitmennya bagus, dand ia bisa menari. Ya, sesuai dengan apa yang kita inginkan, seusai dengan kriteria kitalah," kata Gigi di lokasi yang sama.

Diakui oleh Cherrybelle, wajah Novi Indonesia sekali. Meski awalnya Cherrybelle sempat pesimis dengan kemampuan menyanyi dan menari Novi, tapi akhirnya Novi mampu memlewati 3 bulan audisi hingga dinyatakan layak menggantikan posisi Anisa.

"Novi itu orangnya mau berusaha, dari tidak bisa menjadi bisa. Itulah yang kita lihat. Sosok Novi kita rasa pas, karena dia mau berkembang dan berusaha," tutur Gigi.


Subscribe for our Newsletter

RE-IMAGINING THE WAY
Back to top